MUSRENBANGKAL TAHUN 2021 KALURAHAN PACAREJO

01 September 2020
Administrator
Dibaca 84 Kali
MUSRENBANGKAL TAHUN 2021 KALURAHAN PACAREJO

Pemerintah Kalurahan Pacarejo Kapanewon Semanu Kabupaten Gunungkidul mengadakan Musrenbangkal pada hari Kamis tanggal 27 Agustus 2020 di Balai Kalurahan Pacarejo.

Paparan Pemerintah Kalurahan tentang rencana prioritas program / kegiatan 2021 disampaikan langsung oleh Lurah Pacarejo ( Bapak Suhadi ) menyapaikan beberapa hal sebagai berikut :

  1. Akibat terjadinya wabah covid-19 Pacarejo kehilangan sekitar 2,1M anggrana kegiatan
  2. Banyak kegiatan terpending tidak dapat dilaksanakan pada tahun ini, ada sekitar 15 kegiatan tertunda seperti Aspal, Corblok dll
  3. Ada kegiatan prioritas juga tertunda yaitu jalan untuk Padukuhan Banyumanik - Piyuyon terpaksa dicancel tahun 2020
  4. Ditahun 2021 kegiatan kegiatan yang belum terlaksana itu kita akan angkat lagi dan kita kerjakan
  5. Seperti dalam hal penanggulangan kemiskinan : direncanakan pembuatan sumur ladang untuk pertanian dan perkebunan
  6. Pemutakhiran data kemiskinan mutlak harus dilaksanakan
  7. Bidang Kesehatan : Isu Stunting masih diangkat, Insentif kader tetap dilaksanakan
  8. Bidang Pendidikan : Insentif Pendidik Paud masih terus diberikan

Pandangan resmi Panewu Semanu ( Bapak Huntoro Purbo Wargono, SH )

  1. Musrenbangkal outputnya ada 2 dokumen : Dokumen RKPKAL dan DURK sebagai bahan Musren ditingkat Kapaewon
  2. Tahun 2021 ada pergantian jabatan Lurah di Pacarejo
  3. Harapan berbagai kegiatan yang direncanakan dapat terlaksana

Pandangan masyarakat peserta Musrenbangkal terhadap paparan Pemerintah Pacarejo ( Diskusi Kelompok menentukan prioritas kegiatan )

Kegiatan diskusi kelompok terbagi menjadi 3 bidang kelompok dan menghasilkan beberapa usulan antara lain :

  1. Melaksanakan kegiatan yang tertunda tahun 2020
  2. Penambahan usulan kegiatan tahun 2021

         - Bidang Pembinaan Masyarakat : Pembinaan Pokdarwis dan Pembinaan UMKM

         - Bidang Pembangunan Kalurahan : Sub Bidang Kesehatan ( Pengadaan Infantometer dan Timbangan Dijital dan Rehap Infrastruktur : Aspal, Ragap Balai Padukuhan dll )

         - Bidang Pemberdayaan Masyarakat : Pelatihan dan Pembinaan KTW, Pelatihan Ketahanan Pangan Lokal