Peningkatan Sumber Daya Manusia Pada Anak Usia Dini Dusun Tonggor
Penulis : Kelompok KKN AB.79.031.GK
Dusun Tonggor merupakan salah satu wilayah yang memiliki potensi yang besar untuk pembangunan SDM anak usia dini. Dalam rangka membantu meningkatkan SDM mereka, kelompok KKN UPNVYK telah melaksanakan beberapa program kerja yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi perkembangan mereka. Dalam artikel ini, akan dijelaskan tiga program kerja yang telah direalisasikan, yaitu TPA, bimbingan belajar bahasa Inggris, dan sosialisasi pentingnya menabung bagi anak usia dini.
Salah satu program kerja yang telah terlaksana adalah TPA (Taman Pendidikan Al-Qur'an). Melalui program ini, diharapkan dapat memberikan pendidikan agama kepada anak-anak di Dusun Tonggor. Dengan dilaksanakannya TPA, anak-anak telah diberikan kesempatan untuk belajar mengenai ajaran agama Islam secara menyenangkan dan interaktif. Mereka dapat mengembangkan kemampuan membaca Al-Qur'an, menghafal surah-surah pendek, serta memperoleh pemahaman yang baik tentang nilai-nilai kebaikan dalam Islam.
Selain TPA, kelompok KKN UPNVY juga merancang program bimbingan belajar (bimbel) bahasa Inggris. Bimbingan belajar bahasa Inggris ini telah berjalan dengan sukses di Dusun Tonggor. Anak-anak telah menerima pembelajaran bahasa Inggris menggunakan metode pembelajaran yang menarik, sehingga mereka belajar bahasa Inggris dengan cara yang menyenangkan. Penguasaan bahasa Inggris merupakan keahlian yang sangat berharga di era globalisasi ini. Melalui bimbel bahasa Inggris, diharapkan dapat membantu anak-anak di Dusun Tonggor untuk mengembangkan kemampuan berbahasa Inggris mereka sejak usia dini.
Selanjutnya, telah diselenggarakan pula sosialisasi terkait pentingnya menabung bagi anak usia dini. Melalui sosialisasi ini, diharapkan anak-anak di Dusun Tonggor dapat memahami pentingnya menabung dan manfaat jangka panjang yang dapat mereka peroleh dari kebiasaan menabung. Mereka juga telah diajarkan terkait cara menabung dengan bijak sehingga dapat mengelola keuangan mereka dengan baik di masa depan.
Dalam keseluruhan program kerja yang telah dilaksanakan, diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam peningkatan SDM anak usia dini di Dusun Tonggor. Semoga hasil dari pelaksanaan program-program ini akan terus mendorong semangat belajar, membentuk karakter yang baik, serta memberikan keterampilan yang berguna bagi mereka di masa depan.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin